26 C
Sidoarjo
BerandaDuniaOlahragaJadwal Timnas Indonesia Versus Jepang di Piala Asia Qatar 2024, Kedua Tim...

Jadwal Timnas Indonesia Versus Jepang di Piala Asia Qatar 2024, Kedua Tim Pernah Bermain Imbang 0-0

Sidoarjo, PortalSidoarjo.com – Berikut merupakan jadwal terbaru Timnas Indonesia versus Timnas Jepang di laga penentu Piala Asia Qatar tahun 2024 dilengkapi dengan empat laga terakhir Timnas Jepang dan empat laga terakhir Timnas Indonesia dan head to head pertemuan terakhir antara timnas Indonesia versus Timnas Jepang.

Sebelumnya Mari kita melihat daftar laga terakhir Timnas Jepang sebelum menghadapi Timnas Indonesia nanti.

Yang pertama Timnas Jepang pernah mengalahkan Timnas Myanmar dengan skor telak yaitu 0-5 pada ajang kualifikasi Piala Dunia 16 September tahun 2023, kemudian Timnas Jepang kembali meraih kemenangan atas Timnas Thailand dengan skor 5-0 di laga uji coba 1 Januari tahun 2024.

Timnas Jepang kembali meraih kemenangan telak dengan skor 6-1 atas Timnas Jordania di laga uji coba 9 Januari tahun 2024, kemudian di pertandingan terakhir secara mengejutkan Timnas Jepang harus menyerah dengan skor 1-2 atas Timnas Irak pada ajang Piala Asia 19 Januari tahun 2024.

Kemudian Berikut ini adalah daftar empat laga terakhir Timnas Indonesia sebelum menghadapi Timnas Jepang nanti.

Di laga sebelumnya Timnas Indonesia pernah mengalami kekalahan melawan Lybia dengan skor 2-1 diajang uji coba 5 Januari tahun 2024, kemudian Timnas Indonesia kembali menelan kekalahan telak dengan skor 0-5 atas Timnas Iran diajang uji coba 9 Januari tahun 2024.

lalu berikutnya Timnas Indonesia kembali harus menyerah dengan skor 1-3 atas Timnas Irak di ajang Piala Asia 15 Januari tahun 2024 kemudian baru-baru ini secara mengejutkan Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-0 atas Timnas Vietnam pada tanggal 19 Januari tahun 2024.

Berikut ini merupakan head to head pertemuan terakhir antara timnas Indonesia versus Timnas Jepang.

Yang pertama Timnas Indonesia berhasil Menahan imbang Timnas Jepang dengan skor 0-0 diajang kualifikasi Piala Dunia pada 24 Mei tahun 1989 kemudian di pertandingan kedua Timnas Indonesia harus menyerah dengan skor 0-5 atas Timnas Jepang pada ajang kualifikasi Piala Dunia 1 Juni 1989.

Kemudian Berikut ini adalah ranking FIFA terbaru antara timnas Indonesia dan Timnas Jepang.

Saat ini Timnas Jepang menduduki peringkat ke-1 zona Asia dan peringkat ke-18 zona dunia dengan torehan 1603 poin sedangkan Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat 27 zona Asia dan peringkat 142 zona dunia dengan torehan 1074 poin.

Berikut ini adalah jadwal terbaru Timnas Indonesia versus Timnas Jepang di Piala Asia Qatar 2024, sebelumnya akan ada pertandingan antara timnas Iran melawan Uni Emirat Arab pada pukul 22:00 WIB pada hari Selasa 23 Januari 2024, kemudian dihari yang sama Timnas Hongkong akan menghadapi Timnas Palestina pada pukul 22.00 WIB.

Setelah itu akan ada Timnas Indonesia menghadapi Timnas Jepang pada pukul 18.30 WIB pada hari Rabu 24 Januari 2024, lalu di Pertandingan lainya Timnas Irak akan menghadapi Timnas Vietnam pada pukul 18:30 WIB hari Rabu 24 Januari 2024. (WT/Jun)

Komentar

0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments

Trending

Jangan lewatkan

0
Punya ide, saran atau kritik? Silakan berkomentar.x
()
x